LANTAI 4 PASAR PRAWIROTAMAN

Masuknya zaman ekonomi digital, pemerintah Kota Yogyakarta ingin masyarakat mengenal fasilitas lantai 4 Pasar Prawirotaman yang memiliki co-working space, studi musik, studio podcast, ruang kesehatan, meeting room, mini lounge, ruang ekonomi kreatif & food court. Pemerintah Kota Yogyakarta sedang mempersiapkan Strategi Branding untuk Lantai 4 Pasar Prawirotaman. Agar fasilitas yang telah tersedia di lantai 4 ini dapat melekat pada masyarakat, sehingga diharapkan dapat membantu meningkatkan keterampilan, perekonomian serta sebagai wadah masyarakat untuk berkarya.


Co-Working space yang tersedia merupakan salah satu fasilitas di lantai 4 Pasar Prawirotaman yang dapat digunakan sebagai ruang kerja dari berbagai masyarakat dengan latar belakang yang berbeda. Memberikan ruang baik untuk kelompok yang akan berdiskusi dan berbagi pengalaman, serta untuk individu. Ruang ekraf merupakan salah satu inovasi Pemerintah Kota Yogyakarta untuk memberikan ruang kepada pelaku ekraf yang kian bertambah. Salah satu fasilitas yang tersedia adalah layanan Virtual Office bagi pelaku ekraf yang terkendala lokasi usaha. Fasilitas lain yang tersedia di lantai 4 Pasar Prawirotaman adalah studi musik dan studio podcast yang juga dapat digunakan sebagai studi foto. Operasional di lantai 4 dibuka hingga malam hari. Masyarakat yang datang dapat menggunakan lift yang tersedia di basement pasar.