BERSAMA MENGOLAH SAMPAH

Jalan panjang pemerintah Kota Yogyakarta dalam mengolah sampah di Kota Yogyakarta berawal dari TPS3R Nitikan ini. Saat Melakukan Monitoring lapangan ke TPS3R Nitikan, Sekda Kota Yogyakarta memnberikan arahan tentang langkah fundamental pengelolaan sampah. Salah satu langkah yang penting adalah mengurangi volume sampah. Langkah awal yang paling penting untuk dilakukan untuk mengelola sampah adalah pemilahan sampah organik dan anorganik. Pengolahan sampah organik menjadi pupuk kompos dilakukan untuk mngurangi volume sampah yang dibuang ke TPA. Proses pengomposan sampah di TPS3R Nitikan membutuhkan waktu 1-2 bulan. Di bak-bak penampungan yang berukuran 1,5 x 3 meter untuk wadah proses fermentasi, satu bak bisa menampung sekitar 1 ton kompos. Setiap bulan terdapat sekitar 10 ton kompos yang dihasilkan di TPS3R Nitikan, dan masyarakat Kota Yogyakarta bisa memanfaatkannya secara gratis.